Senin, 13 Agustus 2012

Imotional Icon


Imotional icon
Definisi Emoticon
Definisi Emoticon - Kali ini kita membahas tentang Definisi Emoticon. Mungkin anda sering melihat bahkan menggunakan Emoticon ini saat anda Cheat di Ym atau di Fb maupun di tempat lainnya. Nah tapi anda sendiri tidak tau apa itu yang dimaksud dengan Emoticon tersebut. Berikut ini Definisinya.

Emoticon adalah Sebuah Istilah baru yang dicetuskan sekitar abad ke-19, dan umum digunakan dalam penulisan kasual dan/atau humor.

Kata Emoticon adalah kata gabungan dari "emotion" dan "icon" yang berarti icon yang digunakan untuk mengekspresikan emosi sebuah pernyataan tertulis, dan bisa mengubah serta meningkatkan interpretasi terhadap tulisan tersebut.


0 komentar

Chatting - Etika Chatting


Etika Chatting

Chatting tidak hanya populer kalangan remaja saja namun sekarang ini, sudah merambah kalangan dewasa bahkan orang tua sekalipun. Dengan chatting, kita bebas mengobrol apa saja mulai dari pekerjaan kantor, persahabatan, pelajaran sekolah, mata kuliah, percintaan & perjodohan, sampai dengan hal bersifat pribadi sekali pun. Saking bebasnya kadang-kadang membuat chatter-chatter kebablasan tanpa kontrol yang mungkin dapat membuat chatter lainnya marah dan tersinggung. Walaupun pada saat chatting, tidak terjadi tatap muka secara langsung, namun hal itu seharusnya tidak membuat para chatter meninggalkan etika ketimuran seperti dalam pergaulan pada umumnya. Sehubungan dengan etika dalam chatting, sudah banyak artikel di blog-blog, situs-situs, atau media lainnya yang mengulasnya, namun tidak ada salahnya untuk mengingatkan kembali akan pentingnya hal tersebut, maka pada TIPS DAN TRIK KOMPUTER kali ini akan memberikan tips tips dan etika yang ada hubungannya dengan chatting.
Sebenarnya kita semua sudah sepakat dan mengetahui etika chatting (walau pun tidak disebutkan secara tertulis), namun kita belum menyadari sepenuhnya untuk mempraktekkannya dengan benar. Nah, etika chatting tersebut antara lain, di bawah ini.
· Harus Sopan, siapa pun partner chatting kita, mengenalnya atau tidak, jangan sampai kita memperlakukan partner chatting dengan tidak sopan, seperti mengetikkan kata-kata porno atau kata-kata yang kasar atau tidak pantas lainnya.
· Jangan memaksakan kehendak, apapun alasan partner chatting sehingga dia tidak mau melayani percakapan dengan kita, kita harus menghormatinya dan tidak boleh memaksanya untuk menjawab atau meladeni percakapan kita.
· Harus Jujur, usahakan untuk menuliskan sesuatu apa pun dengan jujur (kecuali untuk hal-hal yang menyangkut privasi), karena hal ini akan membuat partner chatting kita percaya dan menghargai kita. Yakinlah bahwa sejelek atau seburuk apa pun, jika kita mengatakannya dengan jujur, orang lain akan menghargai kita dengan baik dan mengangkat topi untuk itu. Yang sering kita jumpai (bahkan saya sendiri) adalah sulit untuk mengatakan apa adanya, seperti umur, status, atau perkerjaan.
· Jangan suka mengganggu dan iseng, walaupun partner chatting keliatan online, belum tentu dia mempunyai waktu untuk melakukan chatting dengan kita, siapa tahu dia mempunyai pekerjaan yang memerlukan konsentrasi. Jika demikian, kita tidak boleh mengganggunya atau mengisenginya dengan mengetikkan “BUZZ” terus menerus.
· Jangan pernah membawa SARA, karena hal ini sangat sensitive yang dapat memicu perselisihan dan yakinlah hal ini tidak akan memberi manfaat apa-apa bagi kedua belah pihak.
· Ucapkan salam, tidak ada buruknya jika ucapan salam diterapkan pada saat chatting yang justru dapat menambah suasana keakraban. Pada setiap perjumpaan kita bisa mengetikkan selamat siang, halo, hi, atau senang bertemu Anda kembali, atau jika ingin mengakirinya, bisa mengetikkan selamat tinggal, bye, atau sampai ketemu lagi.
· Jangan menuliskan dengan HURUF BESAR (kapital) karena hal ini mengandung arti teriakan sehingga dapat membuat partner chatting marah atau tersinggung.
· Aktifkan status offline, hal ini dapat menjadi alternative jika Anda sedang sibuk dan tidak ingin diganggu” chatter lain, dan ini sah-sah saja.
· Jangan terlalu banyak membuka dialog pada saat yang bersamaan, jika Anda tidak ingin dikatakan tidak serius oleh partner chatting Anda, karena harus melayani banyak dialog dengan yang lain. Selain itu, jika sembari menyelesaikan tugas pekerjaan, maka akan sangat mengganggu kelancaran pekerjaan Anda tersebut.
· Jangan lupa minta izin kepada partner chatting, pada saat kita ingin meninggalkan komputer, siapa tahu dia sedang menunggu jawaban dari kita.
· Jika Anda salah masuk room dengan tema yang tidak Anda sukai, jangan sekali-sekali membelokkan tema obrolan sesuai keinginan Anda, kecuali Anda sudah mendapat mandat dari chatter lainnya. Atau lebih baik Anda keluar dari room tersebut.
Selain etika chatting yang telah disebutkan di atas, ada tips chatting lain yang mungkin perlu kita ketahui adalah, antara lain seperti di bawah ini.
· Gunakanlah nickname yang baik dan sopan.
· Jangan menggunakan nama asli sebagai nickname Anda.
· Jangan pernah memberikan alamat dan nomor telepon kepada chatter yang belum Anda kenal sama sekali.
· Jika Anda menggunakan webcam, jangan sembarangan memberi izin kepada chatter yang tidak Anda kenal.
· Jika ingin memview webcam dari partner chatter, harus meminta izin dengan baik-baik kepadanya, kalau pun tidak diizinkan Anda harus menghormatinya.
· Jika harus melakukan copy darat, pastikan Anda tidak sendirian, hal ini untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.
· Jangan pernah melayani chatter yang menggunakan kata-kata kasar atau tidak sopan.


0 komentar

Chatting - Cara Chatting di facebook


Cara Chatting di Facebook

1. Login ke account facebook






Di bagian bawah sebelah kanan layar komputer ada panel chat bar
Klik/ double klik pada obrolan (angka 5 menandakan ada 5 teman anda yang online)

2. Klik nama teman yang akan anda ajak chat ,



3. Setelah terbuka kotak chat seperti di bawah ini.
Di bagian bawah ada kotak teks (lihat panah) anda bisa ketik pesan (untuk mengirimnya tekan enter)

 

0 komentar

Email - Cara Membuat Email


Cara Membuat email

Cara membuat email di yahoo.com
Panduan Cara Membuat Email Yahoo
Di bawah ini akan dijelaskan panduan atau langkah-langkah lengkap bagaimana cara membuat email dari penyedia layanan email gratis Yahoo.com :
1.      Langkah pertama ini tentunya membuka browser kamu dulu ya (misalnya IE atau internet explorer, Mozila Fireox, Google Chrome, atau opera, )… kemudian masukkan alamat situsnya yaitu www.mail.yahoo.com pada kolom alamat atau address bar,
 

2. Perhatikan pada halaman sebelah kanan, jika nanti kamu sudah terdaftar dan ingin membuka email, maka masukkan id yahoo dan password kamu, lalu klik Sign in.
Tapi karena kamu belum mendaftar, dan belum mempunyai Id yahoo dan pasword, silahkan klik saja tombol Sign Up yang berada pada bagian bawahnya tombol sign in, terkadang juga berada di bagian atas, pokoknya cari saja yang bertuliskan Sign Up atau Daftar , jika tidak ada tombol Sign up bisa juga menggunakan tombol Create New Account. Tombol Sign up dan Create new Account sama fungsinya yaitu untuk membuat akun yahoo atau mendaftar di yahoo.com. Perhatikan gambar di bawah ini

3. Setelah kamu klik Sign Up atau Create New Account, akan muncul halaman berisi formulir pendaftaran pada email yahoo.

Jika sudah tampil seperti halaman di atas, silahkan masukkan data-data identitas diri kamu susuai kolom  yang telah disediakan. Jika kamu bingung perhatikan contoh pengisiannya di bawah ini. Mohon di perhatikan, gambar di bawah ini hanya contoh, jika nama kamu bukan Martono ya jangan diisi martono
Penjelasan pengisian :
a. untuk pengisian kolom ‘alternate email’ dikosongkan saja tidak apa-apa, atau kalau mau bisa diisi dengan alamat email teman yang bisa dipercaya. Karena email alternatif ini berfungsi jika kamu nanti lupa dengan pasword kamu, maka pasword kamu nanti bisa direset (didapatkan) lewat email alternatif yang kamu masukkan tadi. Untuk pilihan pertanyaan, tinggal pilih saja salah satu (sudah disediakan, jadi tidak perlu bikin pertanyaan) dan jawabannya masukan sendiri, bagian itu fungsinya juga sama dengan email Alternate. Yaitu untuk mereset password jika kamu lupa dengan pasword kamu, nanti pertanyaan yang kamu pilih tadi akan muncul, dan kamu masukkan jawaban yang kamu buat tadi untuk membuat password baru.
b. Masukkan code capta pada kolom yang disediakan, maksudnya yahoo meminta memasukkan code seperti itu adalah untuk menjaga keamanan server yahoo dari mesin spam. karena mesin spam tidak bisa membaca code capta, kecuali hanya manusia. jika code capta sulit dibaca, klik klah icon dua panah bengkok di sebelah kiri kode capta. maka nanti kode capta akan berubah menjadi bentuk yang lain. jika masih sulit, klik lagi sampai gampang dibaca.
4. Jika data pribadi kamu sudah diisi semua, klik pada Tombol Kuning Bertuliskan [ create my account ].  jika kolom isian formulir telah kamu isi dengan benar, maka sesaat kemudian, jendela konfirmasi akan muncul, seperti gambar di bawah ini.  Klik tombol Continue, untuk melanjutkan proses selanjutnya.

5.  Sesaat kemudian akan diarahkan ke dashboard email yahoo.com, seperti gambar di bawah ini. Di dashoard ini terdapat beberapa menu penting untuk pengelolaan email yang perlu kamu ketahui, antara lain ;
In box atau tempat kotak masuk email,
Contact yang berisi daftar alamat email,
Draft : berisi daftar email yang belum terkirim
Sent : berisi daftar email yang telah terkirim
Spam : berisi email dari seseorang yang mencurigakan atau tidak diinginkan
dan Trash : tempat sampah email yang telah kamu hapus.


6. Ketika email yahoo ini baru dibuat, di kotak masuk email atau inbox akan ada sebuah email dari yahoo yang berisi kata sambutan atau pengenalan tentang yahoo. Untuk membuka email, klik pada Inbox, perhatikan gambar di bawah ini.
Setelah tampil daftar email masuk, silahkan klik satu email baru tersebut.
 

0 komentar

Email - Mailing Lish


Mailing List
Pengertian Mailing List

Mailing list adalah group diskusi dimana setiap orang bisa berlangganan dan berpartisipasi didalamnya. kita dapat membaca mail orang lain dan kemudian mengirimkan balasannya.
Setiap kali kita atau orang lain mereply sebuah mail, mail tersebut didistribusikan ke setiap mail box masing masing orang yang terdapat di dalam daftar.
Semua proses ini diatur oleh sebuah program yang dinamakan Mailing List Manager (MLM'S) atau Mail Servers.
Pengertian lain milis yaitu sebuah alamat email yang digunakan oleh sekelompok pengguna internet untuk melakukan kegiatan tukar menukar informasi Setiap pesan yang dikirimkan ke alamat sebuah milis, secara otomatis akan diteruskan ke alamat email seluruh anggotanya. Milis umumnya dimanfaatkan sebagai sarana diskusi atau pertukaran informasi diantara para anggotanya.

Pengelompokan alamat e-mail. Artinya, apabila suatu surat dikirimkan ke alamat ini, maka secara otomatis sistem akan mengirimkannya kepada alamat-alamat yang telah didaftarkan dalam database mesin tersebut, dengan adanya mailing list ini, apabila satu surat ingin dikirimkan ke beberapa orang, maka cukup dikirimkan ke mailing list. Metode pengiriman email juga dapat diset apakah setiap email yang dikirimkan oleh anggota dapat diterima atau cukup diterima sekaligus (digest).
Pengaturan diskusi melalui mailing list ini dapat diset dalam bentuk moderated atau unmoderated tergantung siapa saja yang boleh berkomentar dan ikut berdiskusi. Pengaturan diskusi dilakukan oleh seorang moderator.
Secara sederhana, Mailing list adalah sebuah daftar alamat alamat email yang mempunyai kesukaan/kepentingan yang sama.

Konsep Mailing List

Sebuah mailing list mempunyai moderator yang akan meninjau dan menentukan apakah mail dapat dikirim ke setiap orang yang ada didaftar. Sehingga diskusi tetap terfokus. Sebagai moderator daftar mailnya ada yang manusia dan ada juga yang berupa software komputer yang mengijinkan seseorang berlangganan (subscribe) atau mencabut langganan secara otomatis (unsubscribe). Namun banyak juga daftar mailing list yang tanpa moderator, dan hal itu adalah lumrah. Terdapat dua jenis mailing list dasar yang besar: mailing list Internet dan mailing list jaringan Bitnet (Because Its Time Network). Semua mailing list Bitnet kegiatan administrasinya diotomasi oleh software komputer yang disebut LISTSERV singkatan dari list server (server daftar), yang akan mengatur secara otomatis untuk berlangganan ataupun berhenti berlangganan pada mailing list-nya.

Alamat milis pada dasarnya hanyalah sebuah fasilitator dalam forum diskusi, karena di dalam alamat milis terdapat data-data yang menampung alamat e-mail masing-masing anggota milis, sehingga jika ada satu topik diskusi yang akan dibicarakan, maka topik tersebut oleh administrator milis secara otomatis akan dikirimkan ke alamat e-mail setiap anggotanya. Kelompok diskusi milis ini banyak sekali jumlahnya, dan secara garis besar dapat dikelompokkan ke dalam dua kategori:

1. Berdasarkan topic

Topik mailing list beraneka ragam tergantung pada profesi atau keseragaman yang dimiliki oleh anggotanya, dan biasanya jenis ini terbuka untuk umum sehingga seorang peminat diskusi dapat mendaftarkan dirinya sendiri secara langsung.

2. Berdasarkan komunitas kelompok tertentu

biasanya milis jenis ini bersifat tertutup dan hanya terbuka bagi anggotanya saja. Misalnya milis yang dimiliki oleh suatu partai atau organisasi atau yang keanggotaannya atau untuk berlangganannya melalui suatu cara tertentu, seperti membayar uang langganan (profit) atau cara-cara lainnya.

Berlangganan (subscribe) ke suatu milis pada umumnya harus mematuhi aturan-aturan yang ditetapkan oleh moderatornya, dan jika tidak, maka Anda akan dicoret dari daftar anggota dan akan dimasukan kedalam daftar tidak berlangganan (unsubscribe). Selain itu ber-milis ria di Internet mempunyai etika-etika yang harus kita patuhi untuk kenyaman kita bersama, yang disebut dengan Etika Mailing List.

Pada dasarnya mailing list bekerja dengan konsep yang sangat sederhana. Seorang pengguna cukup mengirimkan e-mail ke salah satu alamat email untuk kemudian disebarkan ke semua anggota mailing list yang tergabung atau berlangganan ke alamat email tersebut. Dalam hal ini, jika suatu milis dibuat di Yahoo!groups maka semua prosedur, teknis administrasi dan perjanjian mengikuti apa yang berlaku di Yahoo! Groups.

Selain untuk diskusi, milis juga dapat digunakan untuk sharing foto dan file. Singkat kata, milis merupakan cara paling mudah bagi suatu komunitas untuk saling berkomunikasi di internet dan sekarang ini terkenal sebagai komunitas maya.
Web Penyedia Layanan Mailing List

Dewasa ini banyak web penyedia layanan e-mail dan milist secara gratis (tanpa bayar) dengan proses registrasi yang sangat mudah, kita ambil contoh google.com dan yahoo.com adalah dua situs besar penyedia layanan e-mail dan milis secara gratis.

Beberapa orang yang mempunyai minat yang sama tentang suatu hal dapat bergabung di sebuah miling list, dengan ketentuan yang telah dibuat tentunya. Berikut beberapa contoh miling list yang ada :

escaevabookclub@yahoo.groups.com
-   Miling list untuk mereka yang hobi dengan dunia tulis menulis, penerbitan, bedah buku dan sebagainya
ilmukomputer@yahoo.groups.com
-   Miling list yang membahas tentang permasalahan dan informasi komputer
assunnah@yahoo.groups.com
-   Miling list yang membahas tentang permasalahan dan diskusi agama islam
Dan seterusnya
Bagi pemula atau seseorang yang ingin bergabung disuatu milist dapat mencari group milist melalui web browser, dengan catatan telah memiliki ID dari salah satu web berowser. misalnya Yahoo atau google ID

JENIS KEANGGOTAAN MILIST

Jenis keanggotaan dalam suatu milis di Yahoo! Groups atau disebut membership level memiliki hak yang berbeda-beda yaitu:

1. Owner, Pemilik suatu milis, merupakan anggota yang membuat suatu milis. Owner otomatis merangkap sebagai moderator. Owner memiliki control yang lengkap pada suatu milis, termasuk untuk menghapus milis. Meskipun ada beberapa keuntungan untuk memiliki lebih dari satu owner, dan perlu dicatat bahwa anggota yang ditunjuk untuk menjadi owner akan memiliki hak-hak yang sama seperti owner yang pertama, termasuk menghapus milis atau menghapus anggota, bahkan menghapus owner yang pertama. Untuk menjadi owner suatu milis, tidak harus mempunyai /menggunakan email di yahoo.com. Pada daftar anggota milis, tanda bintang (asterisk) berwarna biru menandakan bahwa anggota yang bersangkutan adalah owner, sedangkan asterisk kuning mengindikasikan keanggotaan sebagai moderator.

2. Moderator Anggota yang dapat meng ubah aturan delivery dan posting untuk tiap anggota milis. Hak-hak moderator adalah :
Message : menyetujui,mengedit,atau menghapus pesan.
Membership : menyetujui, mengundang menambah, menghapus, atau mem-ban anggota.
Moderators : menambahkan, menghapus, atau mengubah hak moderator.
Group : mengubah aturan yang ada untuk group(auto-delivered file settings).
Delete the group: moderator dengan hak ini dapat dengan permanent menghapus milis
3. co-moderator, Anggota ini memiliki jenis keanggotaan moderator dan diberikan hak-hak(previlege)tertent u untuk membantu tugas moderator
4. regular subscription, Anggota biasa.

KEUNTUNGAN MILIST

Ada beberapa manfaat atau keuntungan yang diperoleh dari miling list diantaranya adalah sebagai berikut:

1. Efektif dan efisien untuk keperluan surat menyurat termasuk bagi pengiriman surat kepada beberapa orang sekaligus terutama anggota dengan isi berita yang sama misalnya agenda pertemuan, promosi produk, undangan penikahan dan sebagainya.
2. Fleksibel karena email dapat dikirim, diterima, atau dibaca kapan saja dan dimana saja.
3. Sebagai ajang diskusi terhadap orang-orang yang mempunyai minat yang sama.
4. Untuk berlangganan informasi tertentu secara periodik, misalnya untuk memantau informasi harga produk dari suatu perusahaan.
5. Mengirim dan Menerima kartu ucapan.


0 komentar